Rabu, 24 Agustus 2011

Ngantuk..!!

Di Bulan Ramadhan 1432H tahun 2011 ini adhyperience ingin berbagi tentang yang namanya KANTUK. Kenapa saya ingin berbagi, karena saya sendiri selalu mengalami tiap hari. Wah, memang susah melawan kantuk, adanya malah jadi penyakit.

Satu kata yang paling dimengerti para sesama muslim di seluruh tanah air. NGANTUK.

Efek yang dirasakan saat mengantuk bermacam-macam, beberapa diantaranya adalah lemas, kurang bergairah, malu dilihat orang (hehe), kurangnya konsentrasi, dan kemungkinan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Siapa saja bisa dan pasti mengalami kantuk. Sebuah perasaan di mana seseorang merasa penat atau lelah bahkan hanya sekedar merelaksasikan otot-otot.

Kenapa ya kok bisa jadi kantuk itu menyerang kita...?

Menurut adhyperience, di saat berkurangnya masa istirahat yang cukup dapat menyebabkan kita mengantuk, bahkan saat kita lelah, juga kekurangan cairan.

Apa yang harus dilakukan untuk meminimalisir kantuk..?

Istirahat cukup, makan teratur, banyak mengkonsumsi air putih, berolahraga teratur dan sebagainya.

Mengantuk bisa terjadi di mana saja, bahkan saat kita berkonsentrasi tinggi. Yang perlu kita waspadai saat kita membutuhkan konsentrasi, semisal menyetir ataupun berkendaraan jangan sampai mengalami kantuk yang luar biasa. Biasakan istrihat yang cukup agar saat kita perlu konsentrasi bisa lebih dimaksimalkan.


1 komentar: